The River at Rain Forest

The River at Rain Forest

Minggu, 29 November 2009

Anatomi dan Taksonomi (studi kasus pada katak).

Cabang biologi yang mempelajari bentuk, susunan dan uraian sistem organ dinamakan anatomi, sedangkan yang mempelajari tata nama individu atau kelompok organisma disebut taksonomi atau sistematika. Anatomi dipelajari dengan cara pembedahan atau diseksi dan taksonomi dipelajari dengan cara pencandraan atau determinasi dan identifikasi. hubungan kedua cabang biologi ini sangat erat, karena anatomi dapat menjadi alat taksonomi dalam menempatkan suatu spesies pada kelompok yang sesuai dengan ciri kesamaan struktur. sebaliknya taksonomi dapat membantu anatomi dalam menemukan struktur khusus yang dimiliki suatu organisma. Katak misalnya, secara anatomis memiliki jantung tiga ruang sempurna berbeda dengan jantung salamander, tapi kedua hewan ini memiliki insang untuk hidup di air pada waktu muda dan paru-paru untuk hidup di darat pada waktu dewasa, sehingga katak dan salamander dikelompokan dalam kelas amphibi. sebaliknya berbagai variasi misalnya yang terdapat pada jari kaki , bermacam katak mengarah pada penemuan suatu struktur khusus seperti pad atau bantalan kaki pada katak pohon (Hyla), web atau selaput renang pada katak sawah (Rana), claw atau kuku pada katak budug (Bufo), serta web dan claw pada katak platana (Xenopus)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar