The River at Rain Forest

The River at Rain Forest

Rabu, 23 Desember 2009

Sistem Pencernaan

Sistem Pencernaan
Sistem ini terdiri atas organ-organ tubuh yang berperan dalam proses pencernaan makanan. Sistem pencernaan meliputi organ yang berhubungan dengan pengambilan makanan, penyediaan bahan kimia dan pengeluaran ampas makanan yang tidak dicerna. Bahan makanan mengalami oksidasi di dalam sel, sehingga menghasilkan panas yang dibebaskan dan bentuk lain dari energy, serta dihasilkan karbondioksida sebagai penghasil metabolism. Pada mamalia, system pencernaannya tersusun oleh kelenjar ludah, usus kepala, usus badan, hati dan pancreas.
Kelenjar ludah contoh pada tikus terdapat tigapasang kelenjar ludah, yaitu
1. Kelenjar Parotid yang berada dibelakang telinga dan memanjang secara ventrolateral dari leher ke bahu.
2. Kelenjar Mandibular yang berada secara ventral dari kelenjar parotid yang terbesar. Oleh karena itu, kelenjar ini dapat diidentifikasi secara histologist
3. Kelenjar Sublingual warnanya lebih pucat dibandingkan kelenjar lainnya
Usus kepala, adalah bagian saluran pencernaan yang terletak dibagian kepala, terbagi menjadi rongga mulut dan faring atau usus visceral. Didalam rongga mulut terdapat gigi dan lidah. Mulut dan rongga mulut merupakan bagian depan dari saluran pencernaan yan berfungsi untuk mencerna makanan dengan bantuan lender yang brasal dari kelenjar ludah.
Usus badan merupakan saluran yang luas dan terbagi menjadi tiga bagian, yaitu :
1. Usus depan, memanjang dari faring sampai pylorus. Kerongkongan dan lambung adalah bagian dari usus depan. Lambung terbentuk seperti huruf U, terdapat bagian yang berupa lengkungan yang disebut kurvatura minor dan kurvatura mayor.
2. Usus tengah, biasanya panjang, dimulai dari belakang pylorus sampai permulaan usu buntu. Bagian dari usus tengah adalah duodenum
3. Usus akhir, biasanya pendek. Bagian belakang usus ini bermuara keluar tubuh melalui anus.
Hati merupakan organ terbesar dengan fungsi yang kompleks. Pembentukan hati sangat cepat, bagian depan menjadi hati sedangkan bagian belakang menjadi kantong empedu. Namun demikian pad tikus tidak ditemukan empedu. Sedangkan pancreas berasal dari penebalan ectoderm dan penonjolan dari lumen usus tengah terdiri dari dua bagian yaitu bagian endokrin dan bagian eksokrin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar